KPU Bulukumba. Laksanakan Rapat Koordinasi Data Pemilih Berkelanjutan dengan Multi Pihak

Bulukumba - Kpu-Bulukumbakab.com, KPU Kabupaten Bulukumba pada hari Kamis, tanggal 24 Juni 2021 melaksanakan kegiatan Rapat koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Periode bulan Juni Tahun 2021.

 

Pelaksanaan Rapat Koordinasi dilaksanakan secara DARING melalui Zoom Meeting. dalam pelaksanaannya Rpat Koordinasi dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Bulukumba, serta dihadiri langsung oleh Anggota KPU Provinsi Sulawesi Selatan yakni Ibu Upi Astati yang membidangi Devisi hukum dan Pengawasan. Turut memberikan sambutan, Ibu Upi Astati (Anggota KPU Provinsi Sulawesi Selatan) menyampaikan harapannya kepada Peserta Rapat agaar kiranya dapat memberikan Masukan dan Tanggapannya terkait Pemutakhiran Data Pemilih dimaksud.

Dari awal hingga akhir Kegiatan Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Tahun 2021  berjalan dengan lancar. Forum ini sangat penting dalam mensukseskan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021.


Bagikan Ke

Author:

Kami atas nama Muh. IqbaL Qadapi selaku editor dari Web Site KPU-Bulukumbakab.com